April 27, 2025
JL. SULTAN ALAUDDIN NO. 259, Kec. Rappocini, Gunung Sari, Kota Makassar, 90221
BERITA KAMPUS

Unismuh Buka Pendaftaran Hewan Kurban Idul Adha 2025, Kontribusi Rp2,2 Juta Per Orang

UNISMUH.AC.ID, MAKASSAR — Menyambut Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah yang jatuh pada Jumat, 6 Juni 2025, Divisi Syiar Hari Besar Islam Masjid Subulussalam Al Khoory Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar resmi membuka pendaftaran hewan kurban bagi sivitas akademika dan masyarakat umum.

Penetapan tanggal Idul Adha ini mengacu pada Maklumat PP Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2025, yang berdasarkan metode hisab, menetapkan 1 Zulhijah 1446 H jatuh pada Rabu, 28 Mei 2025, sehingga 10 Zulhijah 1446 H atau Hari Raya Idul Adha dirayakan pada 6 Juni 2025.

Ketua Pengurus Masjid Subulussalam Al Khoory, Dr. Kamaruddin Moha, menyampaikan bahwa harga satu ekor sapi kurban ditetapkan sebesar Rp15.400.000. Sementara itu, harga kambing kurban dipatok sebesar Rp4.500.000 per ekor.

“Untuk satu ekor sapi dapat dibagi tujuh orang. Setiap orang cukup berkontribusi sebesar Rp2.200.000,” ujar Kamaruddin dalam keterangan resminya.

Pendaftaran dan penyetoran dana kurban dibuka hingga 1 Juni 2025. Pemotongan hewan kurban akan dilaksanakan di Kampus Unismuh Makassar usai salat Idul Adha, serta berlanjut selama hari-hari tasyrik, yakni pada 11, 12, dan 13 Zulhijah 1446 H.

Unismuh Makassar mengajak seluruh keluarga besar kampus serta masyarakat umum untuk berpartisipasi dalam program kurban ini sebagai bentuk ibadah dan solidaritas sosial di Hari Raya Idul Adha.

Bagi yang ingin mendaftar atau membutuhkan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi panitia melalui kontak berikut:

Kamaruddin (0813-5656-9206)

Abdul Munir (0852-9950-0985)

Bakri Salempang (0813-4373-4164)

Muh. Rizal KR (0813-5560-1939)