UNISMUH – Tim Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar, berhasil meraih juara nasional I dan II pada Lomba Karya Tulis Ilmiah dan Lomba Poster Publik Ibnu Sina Medical Competition 2020 (ISMC 2020) untuk mahasiswa.
Lomba ini di gelar Jumat (10/1/2020)
dan berhasil mengalahkan 8 tim rivalnya pada putaran final ISMC 2020 Cabang KTI.
Demikian ditegaskan Wakil Dekan II Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar, Asri Jaya SE MM kepada media Ahad (13/1/2020).
Dijelaskan, lomba ini mengusung tema Herbal Medicine. Kedokteran Unismuh Makassar turunkan tim, Muh. Riswanda Yar Yara, Sagena Nurul Carisma dan Arista Ardiyan Hamzah, raih Juara 1 Nasional Lomba Karya Tulis Ilmiah.
Tim poster publik Arsyllah Anwar,Wulan Masri,Maulia Mauman serta tim Muh Abiyudo,Ainun Jariah,Muh Riswanda Yar Yara meraih juara II.
Perjuangan keras tim Kedokteran Unismuh Makassar pada lomba KTI dan Poster Publik, luar biasa, dimulai proses pengiriman karya, seleksi finalis sampai presentase telah mempersiapkan secara matang, kata Asri.
Ketua tim KTI Muh. Riswanda Yar Yara, usai terima piala dua mengungkapkan rasa bangga berhasil meraih tempat terhormat.
Kami sangat senang dan bangga. Hal ini akan terus memotivasi untuk lebih memperdalam kajian kami terutama tentang herbal medicine.
Serta berusaha maksimal lagi di kompetisi selanjutnya untuk mengharumkan almatater sehinggal lebih dikenal lagi di kompetisi naasional, ujarnya.
Metua tim poster publik Abiyudo Nugroho menyampaikan apresiasi tak terhingga kepada panitia ISMC 2020, sebab kegaiatan ini memberikan wadah bagi peneliti muda untuk terus berkarya.
Mempresentasekan karya didepan para juri merupakan kepuasaan tersendiri. Saya harap Universitas Muslim Indonesia akan tetap melaksanakan kegiatan ini tiap tahun, sebagai wadah peneliti muda menyalurkan bakat dan karya, katanya.
Diharapkan karya ini dapat di publikasikan ke khalayak untuk diimplementasikan. Tidak hanya gagasan semata, ujarnya.
dr. Andi Weri Mappasompa Sp.S selaku juri KTI ISMC 2020 menyatakan rasa bangga kepada seluruh finalis sosok generasi muda luar biasa dengan pemikiran tentang kesehatan berkualitas
Ternyata mereka bukan generasi yang apatis terhadap pemasalahan dunia kesehaan terutama terkait ilmu herbal medicine. Mereka adalah generasi muda yang responsif. Ini terlihat dari karya-karya ilmiah mereka, tegas Andi Weri.
Tema mereka sangat bagus, karya mereka dapat menjadi acuan untuk perkembangan ilmu herbal di Indonesia,” terangnya.
Kegiatan perlombaan ini perlu diadakan kontinyu tiap tahun serta perlu dimasifkan kedepannya, karya mereka ini dipublikasikan, dan ini jadi tantangan kampus FK lain di Makassar khususnya membuat kegiatan seperti ini juga. (Yahya)