UNISMUH.AC.ID, MAKASSAR – Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Brigjen Pol DrsGuruh Ahmad Fadiyanto, MH bersilaturahmi ke Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar pada Selasa, 26 Maret 2024.
Kunjungan ini dimaksudkan untuk menindaklanjuti Deklarasi Kampus Sehat Islami Bersinar (Bersih Narkoba) yang telah dideklarasikan pada Wisuda ke-81 Unismuh pada 7 Maret 2024.
“Saya memohon maaf atas ketidakhadiran saya pada saat deklarasi sebelumnya karena harus menghadiri acara di Surabaya,” ujar Guruh.
Kunjungan ini disambut baik oleh Rektor Unismuh, Prof Ambo Asse. Dalam pertemuan tersebut, dibahas beberapa rencana tindak lanjut dari deklarasi dan Memorandum of Understanding (MoU) antara Unismuh dan BNN.
Rektor Unismuh menyebut, pihaknya telah membentuk Satgas Penanganan Kekerasan Seksual, Perundungan, dan Intoleransi (PKSPI). Satgas tersebut nantinya, kata Ambo Asse, juga bakal bertindak sebagai Satgas Bersinar.
Dalam pertemuan tersebut, juga tercetus ide untuk mengimplementasikan tes urine secara berkala bagi dosen, karyawan, dan mahasiswa, sebagai langkah proaktif dalam mendeteksi dan mencegah penggunaan narkoba.
Lebih jauh, Unismuh ini berencana untuk mengintegrasikan materi anti-narkoba ke dalam kurikulum pendidikan, guna meningkatkan kesadaran dan pengetahuan mahasiswa mengenai bahaya narkoba.
Terakhir, BNN dan Unismuh akan melaksanakan sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) untuk memperkuat upaya pemberantasan narkoba di lingkungan kampus.
Unismuh juga berencana untuk melibatkan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dalam pembinaan mahasiswa anti narkoba. “Kami ingin semua UKM di Unismuh dapat berperan aktif dalam memerangi narkoba,” ujar Ambo Asse.
Sinergi antara Unismuh dan BNN ini diharapkan dapat mewujudkan kampus yang bersih dan sehat dari narkoba. Hal ini penting untuk menciptakan generasi muda yang bebas narkoba dan siap membangun bangsa.
Dalam pertemuan ini, Rektor Unismuh didampingi Wakil Rektor IV Dr Mawardi Pewangi, Kepala UPT PMB Prof Nursalam, Ketua Lembaga Pengembangan Kemahasiswaan dan Alumni Dr Nenny, Kepala Lembaga Pengembangan Kerja Sama dan Urusan Internasional Maharida, dan Kepala Humas Unismuh Hadisaputra.