UNISMUH.AC.ID, MAKASSAR – Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) menggelar Pelatihan dan Uji Sertifikasi Kompetensi Administrasi Perkantoran di Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Sabtu 15 Oktober 2022.

Kegiatan dihadiri Lembaga Sertifikasi Profesi-Administrasi Perkantoran (LSP AP) Jakarta, Jamil Latif, Kepala Biro Keuangan Unismuh Makassar, Sahabuddin Nanda MM, dan para staf Unismuh.

Jamil Latif menyampaikan, kegiatan ini bertujuan meningkatkan kompetensi staf dan mahasiswa Unismuh Makassar.

“Ini untuk meningkatkan kompetensi dan keahlian, sekaligus untuk mendapatkan titel yang merupakan dasar dari profesi terlebih dahulu,” jelas.

Titel tersebut, lanjut Jamil, menjadi persyaratan akademik kampus itu sendiri. Hal ini untuk peningkatan tenaga administrasi berkompeten.

“Harapannya apabila Tempat Uji Kompetensi (TUK) nanti terbentuk, bisa tertular kepada teman teman kita, baik yang ada di akademisi maupun dunia kerja,” terangnya.

Sementara itu, Sahabuddin Nanda menegaskan, kegiatan ini bisa memotivasi peningkatan kredibilitas bagi tenaga administrasi/kependidikan.

“Terkhusus bagi karyawan Unismuh Makassar, mari bekerja penuh keikhlasan dan disiplin untuk kemajuan universitas ke depan. Man jadda wajada, barang siapa yang bersungguh sungguh, Insya Allah pasti berhasil,” tukasnya.

(Humas Unismuh)

Leave a Reply