Yulfa Lumba, Mahasiswi Non-Muslim Unismuh Makassar Buktikan Inklusivitas Kampus
UNISMUH.AC.ID, MAKASSAR – Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menunjukkan komitmennya sebagai kampus yang inklusif dan beragam. Bukti nyata ini terlihat dari adanya mahasiswa non-Muslim yang menempuh pendidikan di kampus tersebut, salah satunya adalah Yulfa Lumba. Mahasiswi dari Program Studi (Prodi) S1 Pendidikan Sosiologi angkatan 2020 ini lahir pada tanggal 27 Mei 2002 di Rantepao, Kabupaten Toraja.