UNISMUH.AC.ID, MAKSSAR – Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh) akan menggelar soft launching Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Unismuh Makassar, Senin (16/5/2022)

Hal ini disampaikan dalam konfrensi pers pada Sabtu, (14/5/2022).

Hadir Rektor Unismuh Prof Ambo Asse, Ketua BPH Unismuh Prof Gagaring Pagalung dan Dekan Fakultas Kedokteran Unismuh Prof Suryani As’ad.

Ketua Dewan Pengawas Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Unismuh Makassar Dr Syaiful Saleh, serta Direktur Rumah Sakit Prof Syarifuddin Wahid.

RS PKU Muhammadiyah Unismuh saat ini telah berdiri kokoh di Jl Tun Abdul Razak, jalan poros Hertasning Baru.

Prof Ambo Asse mengatakan bahwa RS ini akan memiliki dua fungsi nantinya.

“Rumah sakit ini akan melayani masyarakat dan menjadi RS Pendidikan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unismuh,” ujar Prof Ambo Asse

“Kita akan melahirkan dokter-dokter berkualitas, makanya kita siapkan rumah sakit,” sambungnya.

RS ini terdiri dari 7 lantai dengan fasilitas yang lengkap. Lantai 1 merupakan ruang Unit Gawat Darurat (UGD). Didalamnya terdapat 4 ruangan yakni Tindakan Bedah, Observasi Bedah, Resusitasi dan Observasi. Di Lantai 2, ada ruang pelayanan umum untuk pendaftaran, informasi maupun rekam medik.

Selain itu ada juga Ruang Radiologi, X-Ray, Pemeriksaan USG dan Laboratorium. Ruangan Poliklinik berada di lantai tiga bangunan ini.

“Kita sediakan poliklinik untuk semua spesialis,” ujar Prof Syarifuddin Wahid.

Terdapat 24 jenis poli tersedia di RS PKU Muhammadiyah Unismuh. Bersama di lantai tiga, ada Ruang HCU, Isolasi ICU dan VIP ICU.

Ruang perawatan kelas 1, 2, dan 3 berada di Lantai empat Rumah Sakit ini.

Selain itu, juga ada Ruang Obgin terdiri dari Ruang NICU, HCU, Tindakan, Delevery dan VIP Delevery. Satu tingkat diatasnya, kembali ruang perawatan kelas 1,2 dan 3 tersedia.

Bedanya, menemani ruang perawatan, ada ruang OK terdiri dari Bedah Umum, Minor dan Mayor Dilantai 6 juga masih terdiri dari ruang perawatan kelas VIP, serta kelas 1,2 dan 3.

Lantai terakhir, diisi Ruangan perwatan VVIP dan VIP

Direktur RS PKU Muhammadiyah Unismuh, Prof Syarifuddin Wahid memastikan akan memberdayakan dokter milik Muhammadiyah

“Dokter yang bekerja disini adalah dokter Muhammadiyah semua atau yang bekerja di Fakultas Kedokteran Unismuh,” jelas Prof Syafruddin Wahid

“Kalaupun ada bertambah satu ataupun dua, yang jelas ini akan didominasi dari Muhammadiyah,” sambungnya.

Ia pun menyampaikan sebagai rumah sakit pendidikan, maka RS ini akan membina mahasiswa semua jenis tenaga kesehatan.

“Terkait fungsi pendidikan, pendidikan ini untuk semua jenis tenaga kesehatan seperti Dokter, perawat, bidan, farmasi semua bisa disini,” tambahnya.

Rencanaya, RS PKU Muhammadiyah Unismuh Makassar akan mulai beroperasi pada bulan Juni.

Saat ini, Unismuh masih mengurus segala berkas perizinan pengoperasian rumah sakit sesuai aturan yang berlaku

“Kita upayakan dibulan ini mengurus segala berkas, nanti InsyaAllah di Bulan Juni sudah bisa beroperasi,” ujar Rektor Unismuh Prof Ambo Asse.

Kini dengan hadirnya RS Pendidikan ini akan semakin menunjang Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unismuh dalam bersaing secara global.

(Sumber : Tribun-Timur.com)

Leave a Reply