UNISMUH.AC.ID, MAKASSAR — Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bahasa Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar sukses menggelar Cultural Fest Vol. 6, sebuah ajang berskala nasional yang mengusung semangat multibahasa dan keberagaman budaya. Digelar sejak 24 Juni 2025, kegiatan ini mendapatkan sambutan antusias dari ratusan peserta dan pengunjung yang hadir dari berbagai daerah di Indonesia maupun luar negeri.
Tidak sekadar menjadi ajang perlombaan, Cultural Fest tahun ini menjadi ruang kolaboratif dan selebrasi kebudayaan. Sembilan cabang lomba dihadirkan dalam lima bahasa: Jepang, Arab, Inggris, Korea, dan Bahasa Daerah. Kompetisi dirancang tidak hanya untuk mengasah keterampilan linguistik peserta, tetapi juga memperkenalkan keanekaragaman bahasa kepada generasi muda sebagai bagian dari kekayaan identitas bangsa.
Puncak kegiatan digelar pada 28 Juni 2025 di PIPO Mall Makassar, dalam bentuk festival budaya yang menampilkan pertunjukan seni dari talenta muda Indonesia. Mulai dari tari tradisional, musik etnik, hingga penampilan kontemporer dalam bahasa asing, seluruh rangkaian acara dirancang untuk menghadirkan harmoni antara budaya lokal dan internasional.
Dalam kesempatan tersebut Ketua panitia, Andi Farraz Abiyyu, menyampaikan bahwa rasa syukur atas keberhasilan pelaksanaan acara.
“Cultural Fest bukan sekadar lomba, tetapi wadah yang merepresentasikan semangat persatuan dalam keberagaman bahasa dan budaya. Terima kasih atas kerja keras seluruh panitia, UKM Bahasa, dan dukungan penuh dari pihak kampus,” ungkapnya.
Sementara itu, Wakil Rektor III Unismuh Makassar Dr Mawardi Pewangi hadir membuka kegiatan secara resmi dan menyampaikan apresiasi atas inisiatif UKM Bahasa.
“Mahasiswa kita membuktikan kemampuannya dalam menyelenggarakan kegiatan berskala nasional yang sarat nilai budaya dan edukatif. Ini bukan hanya tentang kompetisi, tapi tentang semangat pelestarian dan penguasaan bahasa global,” ujarnya.
Pengunjung juga memberikan respons positif terhadap ragam penampilan dan kualitas acara. Banyak yang menilai Cultural Fest Vol. 6 sebagai ruang inspiratif yang memperkuat toleransi antarbudaya sekaligus mendorong semangat belajar bahasa asing di kalangan pelajar dan mahasiswa.
Dengan semangat kebahasaan dan budaya yang diusung, Cultural Fest Vol. 6 tak hanya menjadi panggung kompetisi, tetapi juga perayaan identitas, kreativitas, dan kebhinekaan yang merekatkan generasi muda Indonesia di tengah arus globalisasi.