May 13, 2025
JL. SULTAN ALAUDDIN NO. 259, Kec. Rappocini, Gunung Sari, Kota Makassar, 90221
BERITA KAMPUS

UKM Bahasa Unismuh Makassar Raih Juara 2 Lomba Tahfidz Nasional

UNISMUH.AC.ID, MAKASSAR — Mahasiswi Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional. Kali ini, giliran Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bahasa yang tampil gemilang lewat salah satu calon anggotanya, Fauziana, yang berhasil meraih Juara 2 dalam Lomba Tahfidzul Qur’an kategori 5 juz putri.

Kompetisi tersebut diselenggarakan oleh Pondok Pesantren Ar-Riwa, Gowa, pada 28 April hingga 8 Mei 2025. Ajang ini mempertemukan para hafiz dan hafizah terbaik dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia.

Prestasi Fauziana menjadi bukti kemampuan multitalenta mahasiswa Unismuh. Meskipun UKM Bahasa selama ini dikenal fokus pada pengembangan kemampuan linguistik dan literasi, keberhasilan ini menunjukkan dukungan organisasi dalam mendorong anggotanya berkembang di berbagai bidang, termasuk keagamaan.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur atas pencapaian ini. Ini adalah buah dari latihan dan doa yang tak pernah putus,” ungkap Fauziana usai pengumuman pemenang. Ia juga mengapresiasi dukungan dari keluarga, rekan-rekan di UKM Bahasa, serta civitas akademika Unismuh Makassar yang terus memberi semangat.

Ucapan bangga juga datang dari Kepala Departemen Kaderisasi UKM Bahasa Unismuh Makassar, Uci. Ia menyebutkan bahwa pencapaian ini mencerminkan kualitas dan potensi mahasiswa Unismuh dalam berbagai bidang. “Kami sangat bangga dengan Fauziana. Ini adalah bukti nyata bahwa mahasiswa kami mampu bersaing tidak hanya dalam bidang kebahasaan, tapi juga dalam ranah keagamaan. Ini prestasi seluruh keluarga besar UKM Bahasa dan Unismuh Makassar,” ujarnya.

Keikutsertaan dan kemenangan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi mahasiswa Unismuh lainnya untuk terus mengembangkan potensi diri. Unismuh Makassar terus berkomitmen mencetak generasi muda yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki karakter kuat, daya saing tinggi, dan kontribusi nyata di masyarakat.