UNISMUH.AC.ID, MAKASSAR – Ikhwandi Chandra Nugraha, mahasiswa Prodi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Ia terpilih sebagai delegasi dalam Project Presentation and Seminar International yang diselenggarakan oleh Global Education Chapter 2 di Chulalongkorn University, Thailand, pada akhir Mei 2024 lalu.
Acara ini menjadi wadah bagi mahasiswa dari berbagai negara untuk bertukar pengetahuan dan pengalaman seputar inovasi pendidikan. Ikhwandi, yang akrab disapa Ikhwan, terpilih setelah melewati serangkaian seleksi ketat, termasuk seleksi berkas, tes pengetahuan umum, penulisan esai, dan pengembangan proyek tim.
Dalam acara tersebut, Ikhwandi mempresentasikan proyeknya yang bertajuk Adhikaraseva dengan tag line “Learning To Grow”. Proyek ini berfokus pada peningkatan partisipasi siswa sekolah menengah dalam program pertukaran internasional melalui workshop, kampanye, dan mentoring.
“Saya sangat bersyukur atas kesempatan ini. Pengalaman belajar di Chulalongkorn University dan berinteraksi dengan mahasiswa dari berbagai negara sangat berharga bagi pengembangan diri saya,” ujar Ikhwandi saat dihubungi via WhatsApp, Jumat, 14 Juni 2024.
Ikhwandi berharap pengalamannya dapat menginspirasi mahasiswa lain untuk berani keluar dari zona nyaman dan mengejar peluang internasional. Ia juga berkomitmen untuk mengembangkan proyek Adhikaraseva di Makassar, melibatkan siswa SMA setempat untuk meningkatkan partisipasi mereka dalam program pertukaran pelajar.
“Saya ingin berkontribusi untuk kemajuan pendidikan di Indonesia. Dengan memperluas wawasan dan jaringan internasional, saya yakin generasi muda Indonesia dapat menjadi agen perubahan yang membawa dampak positif bagi masyarakat,” tambahnya.
Dekan FKIK Unismuh Prof Suryani As’ad turut bangga atas prestasi Ikhwandi. Ia menyatakan bahwa pihaknya akan terus mendukung mahasiswa untuk berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.
“Prestasi Ikhwandi adalah bukti bahwa mahasiswa Unismuh memiliki potensi yang luar biasa. Kami akan terus memfasilitasi mahasiswa untuk mengembangkan diri dan mengharumkan nama Unismuh di kancah global,” ujarnya.