UNISMUH.AC.ID, MAKASSAR – Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar akan menggelar serangkaian acara meriah dalam rangka memperingati Milad ke-61.
Salah satu acara yang paling dinantikan adalah gerak jalan sehat yang akan diadakan pada Sabtu, 22 Juni 2024. Ribuan peserta, termasuk dosen, karyawan, mahasiswa Unismuh, serta siswa SMA ternama di Makassar, diperkirakan akan turut memeriahkan acara ini.
Ketua Panitia Milad ke-61 Unismuh, Dr M Arfah Bas’ha, M.Pd.I, menyampaikan informasi ini dalam rapat panitia yang diadakan di Ruang Biro Administrasi Akademik Kemahasiswaan dan Sistem Informasi (BAAKSI), pada Sabtu (8/6/2024).
Koordinator acara Gerak Jalan Sehat, Dr Muhammad Akhir, didampingi Sekretaris Muhammad Ikbal, menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk menyemarakkan Milad ke-61 Unismuh.
Muhammad Akhir melanjutkan, acara gerak jalan sehat akan dimulai pukul 07.00 WITA. Titik start peserta akan berada di depan Gedung Balai Sidang Unismuh, dan rute gerak jalan akan melewati Jl. Sultan Alauddin, Jl. Andi Pangeran Pettarani (lewat Claro), dan kembali ke Kampus Unismuh.
Untuk menambah semangat peserta, panitia telah menyiapkan berbagai hadiah menarik, seperti sepeda listrik, televisi, kulkas, kipas angin, seterika, HP, dan hadiah menarik lainnya.
Acara puncak Milad bakal dihelat pada 25 Juni 2024, sedangkan Wisuda ke 82, dijadwalkan pada 27 Juni 2024.